Makassar – Jurusan Fisika Fakultas Matematikan dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Negeri Makassar mengucapkan selamatan kepada Tedi Sahrin, Mahasiswa Pendidikan Fisika UNM yang dinyatakan lolos mewakili wilayah IX di KN MIPA tingkat nasional.
Tedi mewakili wilayah IX Sulawesei Selatan berdasarkan penilaian seleksi tingkat wilayah, Pusat Prestasi Nasional dan Dewan Juri KN MIPA Tahun 2020. Hasil ini dapat dilihat pada surat pengumuman Kemendikbud No 1280/J3/TU/2020 per tanggal 19 Agutus 2020.
Kompetisi Nasional Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (KN MIPA) merupakan kegiatan yang sangat strategis dan komprehensif untuk menghasilkan mahasiswa yang memiliki daya saing dan kompetensi unggul dalam bidang MIPA. Seleksi ini merupakan tahap yang selajutnya para yang dinyatakan lolos akan kembali bersaing di tingkat Nasional pada tanggal 7 s.d. 10 September 2020 mendatang.
Tedi Sahrin merupakan mahasiswa ke 5 jurusan fisika, Universitas Negeri Makassar yang berhasil lolos di komptesi sains tingkat nasional, sebelum ada 4 mahasiswa yang juga pernah ikut mewakili wilayah IX di tingkat nasiona. Keempat mahasiswa tersebut adalah (1) Irsan , (2) Sirajuddin, (3) Usman, dan (4) Aeman Hakim.